
Selawe.com – Pembukaan Kader Muballigh Muda Muhammadiyah (KM3) Camp 2025 SMA Muhammadiyah 10 (Smamio) GKB Gresik berjalan dengan khidmat, Rabu (16/01/2025).
Semangat dakwah menggaung melalui tema yang diusung pada kegiatan tersebut yaitu Membangun Semangat, Memberi Dorongan, serta Menciptakan Generasi Masa Depan yang Gemilang.
Pelaksanaan KM3 Camp 2025 Smamio akan berlangsung pada tanggal 16-17 Januari 2025 di Masjid At Taqwa Pantenan, Panceng-Gresik.
Diikuti 41 peserta, pembukaan KM3 Camp 2025 Smamio turut dihadiri oleh Kepala Smamio Ulyatun Nikmah, M.Pd., Ketua Takmir Masjid At-Taqwa Pantenan; Rosyidah, Kepala TPQ At-Taqwa Pantenan, Bakhri; Ketua Pimpinan Ranting Muhammadiyah (PRM) Pantenan, Ali.
Kepala Smamio, Ulyatun Nikmah, M.Pd dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini diharapkan dapat membangun semangat dan motivasi. Ia juga sangat mengapresiasi pelbagai kegiatam KM3 selama ini.
“KM3 harus benar-benar menjadi pion kader dakwah. Selama ini, banyak kegiatan yang cukup baik dari KM3. Tetap lanjutkan dan tingkatkan, pihak sekolah sangat mengapresiasi itu, dan siap mendukung penuh. Di sini anak-anak akan digembleng, belajar, dan ditingkatkan motivasinya,” tuturnya.
Dia mengajak para peserta KM3 Camp Smamio untuk semakin semangat dan tidak gampang berpuas diri. Tiada lelah untuk berbuat kebajikan.
Dalam sambutannya, Ustadz Bahri selaku ketua Takmir Masjd At Taqwa Pantenan berharap selama kegiatan ini para peserta benar-benar serius, konsentrasi, dan tentu berniat baik untuk beribadah. Dia juga menekankan pentingnya menjaga keistiqomahan dalam kebiasaan baik.
“Setiap apa yang kita miliki harus kita maksimalkan untuk beribadah, serta hal-hal baik lainnya. Mulut, telinga, tangan, serta kaki harus bisa dimaksimalkan untuk beribadah. Ayo anak-anak terus semangat berdakwah. Kalian inilah penerus perjuangan persyarikatan,” ungkapnya
Dia menuturkan, sebagai anggota KM3 Smamio tentu tidak boleh berhenti belajar. Kader KM3 harus punya keunggulan dan keterampilan yang baik.
Dalam sambutan Ketua PR Muhammadiyah Pantenan Panceng, ustadz Ali menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada Smamio yang telah mempercayai Pantenan sebagai tempat kegiatan.
“Setiap fasilitas yang ada di lingkungan PRM Pantenan Panceng silahkan dimanfaatkan. In Syaa Allah kami siap untuk membantu dan menyukseskan kegiatan KM3 Camp 2025 Smamio ini,” tuturnya.
Pembukaan KM3 Camp Smamio 2025 ditutup dengan pemberian cinderamata sebagai bentuk rasa terima kasih Smamio terhadap takmir masjid At-Taqwa Pantenan dan PRM Pantenan. (*)
Penulis Bagus Rifani. Editor Ichwan Arif.